Rabu, 15 Februari 2017

Memilih Dan Merencanakan Kitchen Set


Kitchen set merupakan suatu elemen dekoratif utama untuk dapur. Oleh karena itu kitchen set bukan sekedar memberi manfaat secara fungsional akan tetapi juga sekaligus memberikan fungsi dekoratif yang dalam hal ini akan membuat dapur rumah menjadi lebih cantik dan nyaman. Oleh karena itu, ketika kita sedang merencanakan untuk membuat atau membeli kitchen set, sangat dianjurkan untuk selalu mempertimbangkan keselarasan antara desain dan bentuk supaya hasil yang didapat sesuai dengan apa yang kita inginkan. Ketika terjadi keselarasan desain dan bentuk, maka setiap penghuni rumah juga akan merasa puas dan senantiasa nyaman untuk berlama – lama di ruang dapur sekaligus juga menjamin kitchen set tersebut tepat guna.

Langkah Memilih Kitchen Set yang Sesuai

Hampir setiap toko furniture kita bisa menemukan produk – kitchen set dengan beraneka jenis, kualitas dan harga. Karena dari itu kita seringkali kebingungan dalam memilih dan menntukan apa saja yang yang di butuhkan dapur kita. Bagi kita yang kurang terlalu paham tentang desain interior, besar kemungkinan mereka akan memilih yang terlihat cantik menurut mereka, padahal belum tentu hal itu membawa kepada hasil yang diinginkan. Para ahli memberikan tips mengenai bagaimana memilih kitchen set yang sesuai dengan kebutuhan :

  1. Sebelum memesan kitchen set, kita sebaiknya membuat daftar kecil mengenai kegiatan apa saja yang biasa dilakukan oleh anggota keluarga pada saat mereka berada di dapur. Selain itu, selalu perhatikan space yang tersedia di dalam dapur yang kelak akan kita gunakan untuk mengukur berapa besarnya kitchen set yang bisa kita gunakan. Ingat keseimbangan antara luas space dapur dengan ukuran kitchen set menjadi hal yang mutlak untuk dicapai; jangan sampai kita memasang kitchen yang terlalu besar padahal dapur kita kecil maupun sebaliknya.
  2. Sebelum kita pesan, ada baiknya kita memastikan bahwa bagian dasar atau lantai dari dapur memang benar – benar kuat untuk menopang bobot kitchen set yang mungkin sangat berat.
  3. Membuat urutan posisi ketika memasak juga harus menjadi bahan pertimbangan. Perlengkapan dapur pada umumnya dilengkapi dengan kompor gas, bak cuci piring, rak piring dan berbagai perlengkapan dapur lainnya. Kita perlu membuat gambaran di mana letak alat – alat tersebut agar aktivitas memasak maupun yang lainnya dapat berjalan dengan lancar dan menyenangkan.
  4. Sangat disarankan membuat dan menghitung jumlah laci serta kabinet yang akan kita perlukan pada kitchen set yang akan kita pesan atau beli. Satu hal yang perlu diketahui yaitu bahwa kitchen set memang harus memiliki laci dan kabinet, namun jangan terlalu banyak karena justru akan memberi kesan berlebihan.
  5. Pilih lah bahan pembuatan kitchen set sesuai dengan kebutuhan dan anggaran belanja kita. ada banyak jenis kayu yang saat ini digunakan untuk membuat perlengkapan tersebut, masing – masing memiliki kelebihan dan kekurangan, sehingga kita diharuskan untuk teliti dan memastikan bahan tersebut memang sesuai dengan apa yang kita butuhkan.
  6. Jika kita ingin memasang kitchen set, maka sebaiknya kita melengkapinya dengan cooker hood. Cooker hood sangat penting karena berfungsi untuk menyedot asap dan uap panas yang dihasilkan dari proses memasak. Uap dan asap tersebut kemudian akan dikeluarkan dari dalam dapur. Keberadaan cooker hood tersebut juga sekaligus untuk membuat furniture yang ada di dapur menjadi lebih awet.
  7. Buat desain pencahayaan dengan seksama. Satu prinsip dasar yang harus selalu diingat adalah bahwa sistem pencahayaan akan sangat menentukan bagaimana kenyamanan yang kita dapatkan. Menggunakan pencahayaan yang terlalu redup bukan hanya akan membuat suasana tidak nyaman tetapi juga dapat membuat mata sakit, meskipun demikian jika kita menggunakan sistem pencahayaan yang terlalu terang.Oleh karenanya, kita perlu menghitung kesesuaian antara berapa watt lampu yang kita butuhkan dengan luas ruangan dapur yang kita miliki agar mendapatkan hasil yang pas.
  8. Pertimbangkan untuk menaruh tabung gas dan tempat sampah di dalam kabinet kitchen set. Hal ini semata – mata bertujuan agar kita mendapatkan kesan rapi dan bersih.
  9. Terakhir, perhatikan keselarasan antara warna dinding dapur dengan warna kitchen set. keselarasan warna dinding dengan kitchen set akan memberikan harmonisasi ruangan yang cantik sekaligus nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar